UNDER CONSTRUCTION 50%
Posted by : Warnet Santri Jumat, 25 Oktober 2013



sudo su digunakan untuk masuk dari User-biasa menjadi User Root guna mendapatkan hak akses penuh.

------------------------------------------------------------------------------
PERBEDAAN USER ROOT & USER-BIASA
User Root : setara Administrator (Windows), punya hak akses secara penuh.
User-biasa : setara User Account (Windows), hak akses terbatas.
User terdaftar dalam /home, misal:
/home/ubuntu
------------------------------------------------------------------------------
COMMAND UNTUK LOGIN & LOGOUT
sudo su : digunakan untuk login dari User-biasa menjadi User Root.
Contoh login dari User-biasa (Ubuntu) menjadi User Root:
ubuntu@ubuntults:~$sudo su [enter]
[sudo] password for ubuntults:123456[enter]
root@ubuntults:~#
login : digunakan untuk masuk sebagai User-biasa.
Contoh login sebagai User Ubuntu dari User Root:
root@ubuntults:~#login [enter]
ubuntults login:ubuntu  [enter]
Password:123456  [enter]
ubuntu@ubuntults:~$
exit : digunakan untuk keluar dari user yang sedang aktif sekarang.
Contoh : ubuntu@ubuntults:~$exit [enter]
Catatan tambahan: Pada dasarnya command sudo su intinya terletak pada kata su, di mana su tersebut digunakan untuk login sebagai user tertentu. Jika setelah su tidak disebutkan user-id maka dianggap login sebagai root. Tetapi jika menyebutkan user-id misal su ubuntu, maka login sebagai user-biasa, yakni user ubuntu. Sedangkan kata sudo harus dituliskan jika di sini bertindak sebagai user-biasa (penjelasan dibawah). Referensi: http://pemula.linux.or.id/
------------------------------------------------------------------------------
STRUKTUR USER
user-active@host-name:directory-active Symbol
misal: root@ubuntults:~# atau root@ubuntults:/home#
misal: ubuntu@ubuntults:~$ atau ubuntu@ubuntults:/home$
user-active : sebagai root atau sebagai user-biasa
host-name : nama komputer waktu instal linux
directory-active : posisi pada direktory apa sekarang
Simbol# (user root) dan $ (user-biasa)
------------------------------------------------------------------------------
PENULISAN COMMAND
Misal membuat direktori "new" dengan command "mkdir"
User-biasa : harus diawali "sudo", biasanya akan diiringi dengan memasukkan password
ubuntu@ubuntults:/home/ubuntu$sudo mkdir new [enter]
User Root : tanpa harus dengan "sudo"
root@ubuntults:/home/ubuntu#mkdir new [enter]
------------------------------------------------------------------------------


blogger indonesia

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Mikrotik - Proxy Lusca - Ubuntu -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -